Please wait...
Pastikan anda tersambung pada koneksi internet
Fokus dan Penuh Semangat, Mahasiswa Jalani UTS Analisis Kesalahan Berbahasa
Berita 10 Dilihat

Pada hari Jumat, 21 Maret 2025, mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Angkatan 2022 Kelas B  melaksanakan Ujian Tengah Semester (UTS) untuk mata kuliah Analisis Kesalahan Berbahasa yang dibimbing oleh  Drs. Albertus Purwaka, M.A. selaku dosen pengampu mata kuliah tersebut. Kegiatan ini berlangsung di salah satu ruang kelas yang telah disiapkan oleh pihak kampus. Seluruh mahasiswa tampak serius dan fokus mengerjakan soal yang disajikan melalui tayangan proyektor di depan kelas dan beliau pun turut hadir memantau pelaksanaan ujian secara langsung guna memastikan suasana kondusif.

Mata kuliah Analisis Kesalahan Berbahasa merupakan salah satu mata kuliah inti yang bertujuan membekali mahasiswa dengan kemampuan mengidentifikasi, menganalisis, dan mengevaluasi berbagai bentuk kesalahan penggunaan bahasa Indonesia dalam konteks nyata. Pelaksanaan UTS ini menjadi momen evaluasi penting untuk mengukur pemahaman mahasiswa terhadap materi yang telah diberikan selama setengah semester perkuliahan. Dengan penuh ketekunan, para mahasiswa berusaha memberikan jawaban terbaik sebagai bentuk tanggung jawab akademik mereka.

Jurnalis : Devi Triana Asie