Kegiatan Penyuluhan Bahasa dan Sastra Indonesia
Palangka Raya, 14 Mei 2025 — Mahasiswa angkatan 2022, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), Universitas Palangka Raya menunjukkan antusiasme tinggi dalam menjalani latihan drama yang berlangsung pada malam hari di Teater Tunas. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas akhir semester untuk dua mata kuliah, yakni Manajemen Pertunjukan dan Latihan Pemeranan. Seperti halnya tahun lalu, tahun ini mahasiswa diminta memproduksi video pendek sebagai bentuk implementasi pembelajaran dan untuk memenuhi nilai tugas akhir mata kuliah. Oleh karena itu, mahasiswa melaksanakan latihan drama untuk mempersiapkan penampilan yang memuaskan.
Latihan drama dilakukan secara intensif sejak awal Mei, jadwal latihan harian disesuaikan dengan kesibukan dari para anggota, biasanya latihan dimulai pukul 18.00 hingga 21.00 WIB. Pemilihan waktu malam hari dilakukan karena sebagian besar mahasiswa memiliki jadwal kuliah penuh di siang hari.
“Karena format akhirnya adalah video, kami harus betul-betul mengatur blocking, pengambilan video, dan akting secara presisi. Latihan malam jadi satu-satunya waktu yang memungkinkan untuk latihan lebih lama dan tidak dikejar waktu,” ujar Agriana Kristupika Br Munthe, mahasiswa angkatan 2022, semester enam sekaligus penanggung jawab tata panggung.
Video yang diproduksi akan diserahkan pada minggu kedua Juni, bertepatan dengan pelaksanaan Ujian Akhir Semester (UAS). Dalam prosesnya, mahasiswa terlibat aktif mulai dari penyusunan naskah, penyutradaraan, pemeranan, hingga penyuntingan akhir. Kegiatan ini menjadi sarana pembelajaran langsung yang tidak hanya mengasah kreativitas dan keterampilan teknis, tetapi juga membentuk sikap tanggung jawab, kedisiplinan, dan kerja sama tim di kalangan mahasiswa PBSI.
Jurnalis: Levia Aprilia Putri